Semarang, PT Kontak Perkasa Futures - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak menguat di perdagangan pasar spot kemarin. Sentimen domestik yang positif sepertinya cukup ampuh untuk menopang rupiah.
Pada Kamis (10/6/2021), US$ 1 setara dengan Rp 14.240 kala pembukaan pasar spot. Rupiah menguat 0,07% dibandingkan posisi penutupan perdagangan hari sebelumnya.
Kemarin, rupiah mengakhiri pasar spot dengan stagnasi di Rp 14.250/US$. Ini sudah lumayan, karena rupiah sejatinya menghabiskan nyaris sebagian besar hari di zona merah.
Sentimen yang berhasil mengangkat rupiah kemarin, dan berlanjut pada hari ini, adalah hasil Survei Konsumen periode Mei 2021. Bank Indonesia (BI) melaporkan, Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada Mei 2021 berada di 104,4, naik dibandingkan bulan sebelumnya yaitu 101,5 sekaligus menjadi catatan tertinggi sejak Maret 2020. Artinya, secara umum keyakinan konsumen mulai mengarah ke pasa sebelum pandemi virus corona (Coronavirus Disease-2019/Covid-19).
IKK menggunakan angka 100 sebagai titik mula. Jika di atas 100, maka artinya konsumen optimistis memandang perekonomian baik saat ini hingga enam bulan mendatang.
|
Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210610073424-17-251922/sabodo-teuing-wall-street-merah-rupiah-tetap-gagah
Komentar
Posting Komentar